Babinsa Karangsewu Pantau Giat Operasi Pasar

KULON PROGO – Sertu Agus Aryanto Babinsa Karangsewu Koramil 09/Galur Kodim 0731/Kulon Progo bersama Bhabinkamtibmas, monitoring kegiatan operasi pasar murah sembako beras medium dari Bulog di Pendopo Kalurahan Karangsewu, Jumat (27/01/23).

Operasi pasar murah sembako beras medium tersebut menjual beras dengan harga 94 ribu per kilogram dengan stok beras sejumlah dua ton. Dalam pelaksanaannya menggandeng UD Menir Sari. Selain beras disediakan juga gula pasir dengan harga 13 ribu rupiah per kilogram, tepung terigu satu kilogram harga 11,5 ribu rupiah, minyak goreng 2 liter harga 27 ribu rupiah.

Tampak hadir Panewu Galur Drs. Sunarya, M.M., Lurah Karangsewu Bapak Anton Hermawan, Hj. Sumiyati Pemilik UD Menir Sari beserta kru, dari Bulog DIY Bapak Ratiyo Nandi Andriyanto beserta kru.

Dalam kegiatan mulai dari awal hingga akhir berlangsung dengan tertib, lancar dan selesai dalam keadaan aman, demikian jelas Babinsa. (Pendim0731).

Mungkin Anda Menyukai