Anggota Linmas Harus Peka Terhapap Perkembangan Kamtibmas di Wilayah

KULON PROGO –  Serka Antar Suwantoro, Babinsa Kalurahan Tirtorahayu, Koramil 09/Galur, Kodim 0731/Kulon Progo, melaksanakan pembinaan terhadap anggota Limnas, yang berlangsung di Gedung Olahraga Kalurahan Tirtorahayu, Kapanewon Galur, Selasa (20/09/22).

“Pembinaan kami lakukan bersama anggota Polsek Galur terhadap puluhan anggota Linmas Kalurahan Tirtorahayu, dengan tujuan untuk menyegarkan kembali terkait tugas dan tanggungjawab anggota Linmas dalam membantu menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat”, tutur Babinsa Tirtorahayu,

“Sebagai anggota Linmas harus peka terhadap situasi dan kondisi yang berkembang di lingkungan masyarakat, serta harus selalu siap untuk digerakkan dalam kegiatan yang membutuhkan tenaganya termasuk apabila terjadi bencana alam. Anggota Linmas harus jaga kekompakan dan saling tukar informasi terkait perkembangan yang terjadi di wilayah. Segera lapor kepada aparat kewilayahan apabila terjadi hal-hal yang menonjol agar segera dapat diambil langkah penanganan”, tambahnya. (Pendim 0731).

Mungkin Anda Menyukai